Cara mencari data-data di web bps.go.id agar sesuai keinginan

Cara mencari data-data di web bps.go.id
Data merupakan sesuatu yang penting dalam kehidupan masyarakat, data seringkali digunakan untuk penelitian ataupun skripsi mahasiswa, data juga seringkali menjadi alat analisis bagi suatu perusahaan yang sangat berguna untuk menunjang kebijakan yang tepat agar mendapatkan keuntungan maksimal. Data-data yang dirilis BPS merupakan data official statistics yang berguna untuk memantau kebijakan yang telah dilakukan pemerintah, layanan publik dan menjadi rujukan pemerintah dalam membuat kebijakan yang rasional berdasarkan data. Maka data BPS sangat penting dalam kehidupan sehari-hari masyarakat Indonesia, namun seringkali kita bingung dalam mencari data BPS tersebut, karena variabel yang begitu kompleks serta tidak memahami fitur yang ada pada web bps.go.id, berikut akan saya sajikan cara mencari data-data di web bps dengan beberapa fitur yang tersedia :
1. Buka web  BPS
2. Ada beberapa fitur yang biasa digunakan untuk melakukan pencarian data seperti gambar berikut (Rekomendasi Penulis pada Poin 3)
3. Pencarian melalui Menu Publikasi pada poin 1 di gambar sebelumnya
Pada menu ini kalian bisa mencari langsung menuliskan kata kunci dan tahun yang ingin kalian cari, setelah kalian klik "tampilkan" web akan memunculkan beberapa publikasi yang terkait dengan kata kunci yang kalian cari, namun kalian masih harus membaca isi publikasi untuk mendapatkan data yang diinginkan.
4. Pencarian melalui kolom Pencarian pada poin 2 di gambar sebelumnya
Melalui kolom pencarian kalian cukup tuliskan saja data yang ingin kalian cari di kolom "Cari Data" lalu klik "Cari", maka akan keluar data-data yang berkaitan dengan data yang kalian cari, pada menu ini kalian dapat menggunakan beberapa Filter Data seperti Jenis Konten, Wilayah, Tahun, dan Pencarian berdasarkan Judul saja atau tidak. namun, kalian akan disajikan banyak rekomendasi yang kompleks sehingga terkadang kalian harus mencari dengan cermat data-data tersebut.
5. Pencarian dengan memanfaatkan judul besar statistik dasar pada poin 3 di gambar sebelumnya
Dengan menu ini kalian harus mencari judul besar yang sesuai dengan data yang ingin kalian cari, contohnya data "Pengangguran" berada di judul besar "Tenaga Kerja", maka klik "Tenaga Kerja" di bagian Sosial dan Kependudukan dan akan muncul gambar berikut :
Pada tampilan tersebut terdapat beberapa fitur yaitu Konsep, Metodologi, Tabel/Indikator, Publikasi, Tabel Dinamis, Pranala Luar. Kalian dapat mencari data yang diinginkan pada Tabel/Indikator yang memiliki judul yang sesuai dengan data yang kalian cari, namun fitur yang lebih lengkap untuk mencari data adalah "Tabel Dinamis". Gambar berikut menunjukkan banyak filter yang mudah digunakan. Contoh saya ingin mencari "Jumlah Pengangguran" dari tahun 2018-2022 di bulan Agustus. 
Setelah memilih sesuai keinginan lalu klik "Tambah" dan akan muncul tampilan berikut :
Setelah klik "Tambah", Pilih Variabel Jumlah (Ribu Orang) dan Tata Letak Tabel kemudian Klik "Submit", maka muncul tampilan tabel data berikut :
Data siap diunduh sesuai format yang diinginkan
Sebenarnya saat mencari data di google pencarian, beberapa data bps akan muncul dan direkomendasikan kepada kalian, namun seringkali data tersebut kurang sesuai dengan keinginan kalian, maka kalian dapat melakukan pencarian langsung di web bps.go.id menggunakan beberapa fitur yang telah saya jelaskan diatas, dan menu-menu di web bps.go.id lainnya dapat kalian eksplor sendiri yang juga menyediakan informasi-informasi data penting.

Terimakasih telah membaca, semoga bermanfaat, jika ada saran, kritik, dan pertanyaan silakan sampaikan di kolom komentar, feedback kalian sangat berarti, see you guys..

0 comments:

Post a Comment